SARAPAN SEHAT UNTUK KULIT CERAH

Rupanya sarapan juga berperan penting untuk kulit. Memulai hari dengan konsumsi makanan tinggi vitamin C bisa mencegah penuaan dini. Nutrisi ini bisa membuat kulit lebih berseri dan cerah.

Bahan makanan untuk sarapan tidak harus mahal dan sulit dibuat. Telur, buah segar dan sayuran segar bisa memberi pasokan nutrisi penting untuk memulai aktifitas dan membuat kulit lebih sehat. Seperti menu sarapan yang direkomendasikan oleh Prevention (21/02/2013) ini.

1. Omelet Italia
Omelet gaya Italia ini memakai tambahan tomat. Banyak studi yang membuktikan tomat bisa mengatasi kulit yang terbakar, meningkatkan produksi kolagen, dan mengurangi kulit kasar.





2. Oatmeal plus buah
Selain untuk kesehatan jantung, sarapan oatmeal dapat meningkatkan kecerahan kulit. Campur oatmeal, garam, apel, madu, kayumanis bubuk dan jahe cincang. Bisa memakai oatmeal instan atau yang mentah.



3. Smoothie kiwi dan strawberry
Buat smoothies dari buah-buahan.. Agar kulit tetap kencang, campurkan buah-buahan kaya vitamin C seperti strawberry dan kiwi. Kandungan vitamin C penting untuk produksi kolagen dan mencegah kerutan.



4. Smoothie teh hijau, blueberry dan pisang
Banyak studi membuktikan mengonsumsi teh hijau bisa mengurangi kerusakan kulit karena sinar UV.  Kandungan antioksidannya dapat melindungi kulit dari kanker kulit. Campur dengan blueberry yang mengandung asam elagic untuk menghindari dari kerusakan kulit. Atau pisang sebagai sumber energi di pagi hari.



5. Sereal whole grain dan pisang
Walaupun sereal dan buah terlihat seperti sarapan biasa, manfaat kedua kombinasi ini tidak bisa dianggap remeh. Sereal whole grain kaya akan kandungan antioksidan yang penting untuk kulit. Pisang mengandung vitamin C yang merangsang produksi kolagen.
 

source



 

Komentar

Postingan Populer