10 JALAN PALING TERKENAL DIDUNIA

Pernahkah Anda mengunjungi jalan-jalan terkenal di dunia ini? Jika belum, sempatkan mengunjungi 10 jalanan terpopuler ini saat pergi ke luar negeri karena ada cukup banyak hal seru yang bisa ditemukan. Mana jalanan pertama yang ingin Anda datangi?


1. Abbey Road
Lokasinya berada di Hutan St. John, London Utara, Inggris. Jalan ini menjadi terkenal karena merupakan tempat berdirinya The Abbey Road Studios, dimana The Beatles melakukan rekaman untuk album-albumnya. Popularitasnya semakin naik setelah jalan ini menjadi lokasi pemotretan untuk cover album terakhir mereka yang berjudul Abbey Road. Anda tentunya masih ingat pose ikonik George, John, Paul dan Ringo yang berjalan di zebra cross-nya. Kini, Abbey Road menjadi salah satu focal point para turis yang datang ke London untuk berfoto ala The Beatles.

img

2. Hollywood Walk of Fame
Salah satu tempat wajib dikunjungi jika Anda berlibur ke Los Angeles. Walk of Fame berada di sepanjang Hollywood Boulevard dan menjadi tempat memorial bagi para musisi, aktor, sutradara dan produser terkenal atas kontribusinya di industri hiburan. Sejauh ini sudah ada lebih dari 2.400 selebriti yang namanua diabadikan di jalan setapak paling terkenal di dunia ini.
img
3. Champ Elysees
Salah satu jalan paling terkenal dan elegan ini ada di Paris, Prancis. Jalan ini juga merupakan jalan raya yang paling prestisius di Paris dan Eropa bagi para penggila belanja. Pohon-pohon chestnut, toko-toko mewah, kafe dan bioskop menjadikan jalanan ini semakin terlihat elegan. Satu hal lagi yang membuat jalan ini terkenal, karena rute final balapan sepeda bergengsi Tour de France selalu berakhir di Champ de Elysees.
img

4. Las Vegas Strip
Berlokasi di tengah-tengah gurun Southern Nevada, Amerika, jalan ini menjadi ladangnya kasino, romansa, misteri dan uang. Jika ingin merasakan glamorama dari sebuah kota paling ikonik di dunia, Las Vegas Strip tempatnya.
img
5. Lombard Street
Jalan yang berada di San Fransisco ini terkenal karena memiliki delapan tikungan tajam dalam satu blok. Lombard Street yang berkelok-kelok sengaja dirancang untuk meminimalisir tergelincirnya mobil karena turunan yang sangat curam. Berkendara dengan mobil di jalanan ini, kecepatan Anda tidak boleh lebih dari 8 km/jam!
img

6. Wall Street
Wall Street mendapatkan namanya dari orang Belanda, karena sebuah dinding (wall) yang didirikan di sana pada abad ke-17. Jalanan yang berada di New York ini sempit dan berada di sepanjang Broadway dan East River. Wall Street terkenal karena menjadi representasi Amerika dalam dunia bisnis dan trading saham. Di mana New York juga merupakan distrik ekonomi dari negara yang dipimpin Barack Obama.
img

7. Via Dolorosa
Terletak di Kota Tua, Jerusalem yang disebut juga Jalan Salib Yesus. Via Dolorosa merupakan sepanjang jalan yang dilalui Yesus menuju Bukit Golgota. Kini, Via Dolorosa menjadi lokasi bagi para peziarah yang ingin mengunjungi 14 Stations of the Cross.
img

8. La Rambla
La Rambla merupakan jalanan paling sibuk dan dinamis di Barcelona, dimana lebih banyak turis daripada warga lokal. Toko-toko dan tempat belanja kerap berganti dalam beberapa tahun untuk menyesuaikan selera para pengunjung. Anda bisa menikmati atmosfir yang unik di jalan ini, tapi waspadalah dan selalu jaga barang bawaan Anda karena area ini terkenal banyak copetnya.
img

9. Khao San Road
Jalan Khao San di Bangkok, Thailand, terkenal di kalangan para backpacker karena akomodasinya terbilang murah. Dalam 20 tahun terakhir, selain akomodasi yang terjangkau bagi traveler yang keuangannya terbatas, di sepanjang jalan ini juga banyak terdapat toko serba ada, warung makan, souvenir dan kerajinan tangan harga murah.

img
10. Orchard Road
Orchard Road dikenal dengan surga para pecinta fashion di Singapura. Di sepanjang jalan ini berdiri banyak mal, retailer, department store, restoran, kafe, klub malam serta hotel. Di lokasi ini juga berdiri Istana, kediaman resmi Presiden Singapura.
img
source








Komentar

Postingan Populer